Logo TMCC

Logo TMCC

running teks

" Santun di jalan, Taat aturan , Safety number one "

Kamis, 11 Desember 2014

SEKILAS TOUR D’TEGAL


Dalam rangka menghadiri resepsi ngunduh mantu keluarga Prima, walaupun perjalanan yang cukup melelahkan namun tetap asyik.

Hari sabtu pagi jam 06.30 tgl 06 Desember 2014, peserta touring ngumpul di GMP Telkom Japati untuk mengikuti acara tour d’Tegal. Pada saat brieffing dijelaskan maksud dan target touring kali ini yaitu untuk menghadiri resepsi ngunduh mantu salah seorang anggota TMCC yaitu bro Prima dg Endah. Rencana touring ini sebetulnya sudah lama diinginkan oleh bro Prima dan akhirnya terlaksana. Namun sayang beberapa anggota TMCC yang tadinya menyatakan konfirm untuk ikut banyak yang membatalkan kepesertaan dengan alasan yang beragam, setelah penjelasan rute ternyata peserta sangat minim yaitu hanya 6 motor + 3 boncenger ditambah 1 mobil berpenumpang 5 orang, tapi hal ini tidak menyurutkan semangat untuk tetap berangkat setelah berdo'a waktu menunjukan pk.8.15 wib peserta mulai beranjak start dari GMP Telkom Japati. 

Rute yang dilalui adalah jalan surapati-cicaheum-Sukamiskin, sempat terjadi sedikit problem di daerah sukamiskin, itu karena motor  vario pengendara lain menyenggol salah satu motor peserta akibatnya motor oleng namun untung tidak sampai terjatuh, setelah adu mulut sedikit akhirnya kedua pihak berdamai dan rombongan yang tertinggal melanjutkan ke jalur ujung berung- cibiru – cileunyi – jatinangor-tanjungsari, didaerah tanjungsari ini bergabung 1 rekan yaitu bro Kasidun sehingga jumlah peserta menjadi 7 motor, rombongan terus melaju kearah cadas pengeran-Sumedang. Di salah satu SPBU jalan lingkar Sumedang rombongan berhenti untuk istirahat dan sebagian masuk toilet. 




Peserta yang menggunakan mobil juga tiba dan istirahat ditempat yang sama, awalnya mau sekalian isi bensin tapi di SPBU ini tidak tersedia pertamax. Kemudian rombongan melaju kembali namun belum begitu lama rombongan berhenti setelah melihat warung tahu sumedang sebelah kiri jalan, dan ternyata banyak yang belum sarapan sehingga lontong+tahu+telor asin ditambah kopi panas cukup untuk membuat badan segar kembali,



 setelah selesai makan tahu rombongan melanjutkan perjalanan ke arah kadipaten dan di kadipaten rombongan berhenti di sebuah SPBU untuk mengisi bensin. Dari Kadipaten rombongan ambil jalan lurus kearah Tomo dan tembus Jatiwangi, sesampainya daerah Jatiwangi rombongan beristirahat kembali untuk melemaskan otot2 yang tegang. Terutama ketika salah satu peserta hampir saja terjatuh diserempet angkot yang secara mendadak belok kanan tanpa lampu sen.
Rombongan lanjut ke arah palimanan kemudian masuk kota cirebon, salah satu peserta mengajak makan siang di warung nasi Jamblang mang DUL, tempatnya di perempatan jalan sebrang Matahari mall , mencoba nasi jamblang para peserta makan dengan lahap ditambah minuman segar yang dingin (es jeruk ) membuat dahaga dan lapar hilang seketika, setelah selesai makan rombongan meneruskan perjalanan namun baru beberapa saat  rombongan melihat ada islamic center dan untuk melaksanakan sholat dzuhur akhirnya rombongan belok dan mampir di mesjid islamic center Cirebon. Selesai sholat rombongan lanjut lagi ke arah brebes tapi sebelum sampai di brebes  kebetulan  ada sedikit hujan sehingga jalan basah, perjalanan ekstra hati2 dan setelah agak lama hujan berhenti rombongan minggir parkir untuk membuka jas hujan masing2.
Memasuki kota brebes menuju tegal  rombongan terhambat kemacetan karena ada pengecoran jalan, berkendara disela-sela bus dan truk gandengan cukup menguras tenaga sampai2 salah satu peserta sempat terjatuh karena menahan motor yang miring kekiri menghindari nabrak kendaraan didepannya, untuk tidak sampai kejadian benturan dengan kendaraan lainnya, mengikuti penduduk lokal menggunakan jalan paling kiri alias trotoar akhirnya rombongan bisa lepas dari kemacetan, dan rombongan melakukan cek point sebentar untuk mengontrol anggota. Setelah lengkap rombongan melanjutkan perjalanannya menuju target yaitu jalan raya Purwahamba lebih tepatnya Pantai Purwahamba Indah, setelah kuranglebih 18km, barulah rombongan sampai dilokasi pada jam 17.15 wib. 


Rombongan langsung menuju tempat resepsi dan bertemu dengan keluarga dan orangtua pengantin. Setelah ngobrol dan makan mangga yang disuguhkan tuan rumah tibalah adzan magrib, untungnya lokasi bersebelahan dengan mesjid, jadi peserta yang melaksanakan sholat tidak jauh2 dan langsung ikut berjamaah dengan warga sekitar. Selesai Sholat magrib rombonga dijamu makan malam oleh tuan rumah dan karena memangnya sudah lapar langsung saja peserta mengambil sajian makan malam.





 Waktu sudah menunjukan pk. 19.45 wib akhirnya rombongan pamit kepada tuan rumah untuk menuju ke penginapan yang berada di pinggir pantai . Setelah cek-in dan pembagian kamar para peserta memasukan barang masing2 dan mandi. Pada jam 21.00 wib para peserta berkumpul di pelataran pinggir pantai untuk menikmati teh poci khas tegal dan juga membuka perbekalan yaitu pempek serta makanan ringan lainnya. Sambil ngobrol sana-sini ada kabar 2 motor telah melaju dari brebes menuju tegal- purwahamba mereka adalah bro Wisnu dan Bro Rizky yang membonceng sist Citra. Sambil menunggu kedatangan mereka peserta lainnya ngobrol dan mendengarkan cerita bro Kasidun yang sangat kocak, yang lainnya menimpali dan tertawa terpingkal-pingkal mirip sedang nonton Standup Comedy. Jam 22 yang ditunggu datang dan bergabung, setelah mereka pada mandi anak2 muda pergi ke lokasi resepsi utk nonton dangdut oplosan sementara para senior masuk kamar untuk istirahat tidur.
Oh ternyata nyamuk satu ini menggangu sekali, bikin tidur tak nyenyak, ditambah suasana kamar yang panas, semakin malam nyamuk tadi bawa teman2nya, semakin bikin ga bisa tidur. Tengah malam ada yang pindah keluar kamar dan memilih tidur dibawah pohon rindang berselimut kain sarung dan ditemani bersama kucing-kucing pantai. Ketika adzan subuh terdengar mata masih rapet-pet, bunyi alarm yg bising cuman di off-kan saja, tapi karena kewajiban muslim maka akhirnya bangun juga untuk sholat subuh.

Minggu pagi, 07 Desember 2014.
Setelah agak terang, sebagian peserta mulai menuju pantai yang tidak jauh dari penginapan, mungkin tidak sampai 50m sudah bisa merasakan air laut yang hangat. Namun sayang lokasi pantai tidak bertepatan dengan lokasi sunrise sehingga kurang dapat menikmati munculnya sinar matahari pagi. Seperti biasanya kaum hawa (kaum adam juga sih) berfoto-ria alias narsis di pantai dan berenang membasahi diri dengan air laut pantura.









Setelah selesai main di pantai, para peserta langsung beringkas-ringkas untuk cek-out dari penginapan, dan mempir di kediaman pak Yanto orang tua bro Prima/Endah untuk menerima tawaran sarapan pagi sambil sekaligus pamitan pulang ke Bandung. 



Waktu menunjukan pk. 10 wib rombongan pamitan dan bersiap2 start menuju pulang adapun rute yg akan dilalui sudah di buatkan denah oleh salahsatu keluarga tuan rumah. Jam 10.30 wib rombongan mulai bergerak menuju tegal-brebes, lagi2 terjebak macet di derah brebes karena pengecoran jalan, jam 11.30 baru nyampe cimohong dan rombongan berhenti utk beli oleh2 telur asin khas brebes.
Setelah ngopi2 dan sholat para peserta segera menyelesaikan transaksi pembelian oleh2nya, dan rombongan melanjutkan perjalanan menuju ciledug saat itu watu menunjukan pk.13.00 wib, sesampainya di pasar ciledug rombongan belok kiri ke arah kuningan namun baru beberapa saat masih diseputaran ciledug terjadi problem pada salah satu motor peserta karena rantai terlepas, akhirnya dibantu oleh beberapa rekans rantai dapat diperbaiki sehingga rombongan bisa meneruskan perjalanan menuju kuningan, beberapa saat kemudian robongan kembali terjebak macet karena pengecoran jalan dan setelah melewati jalan rusak motor bro Hendri sempat mengalami kendala pada rem belakang motornya, akhirnya cari bengkel terdekat, untungnya ada sebuah bengkel yang lumayan besar untuk didaerah itu, motor masuk bengkel untuk dibetulkan rem dan rantainya, namun ketika itu rupanya mulai ada yang merasa lapar kebetulan sekali sebelah bengkel ada yang jual nasi rames, rombonganpun makan siang yang kesorean di warung sebelah bengkel. 



Waktu sudah menunjukan pk.16 sore ketika rombongan melanjutkan perjalanan ke arah kuningan, ternyata kuningan tidak terlalu jauh dari bengkel tadi dan rombongan langsung menuju Majalengka melalui daerah Caracas, lumayan jauh ternyata dan hari sudah mulai gelap ketika sampai di majalengka, dari majalengka rombongan menuju Sumedang melalui Kadipaten namun jalan di daerah kadipaten rusak berat sehingga rombongan terjebak macet karena banyak bus dan  truk gandengan yang antri di jalan rusak, sekali lagi terjadi problem sidebox motor bro BW terpental dari dudukannya dan hampir saja terlindas motor dibelakangnya, setelah dicoba pasang kembali bro BW mencoba ngacir disangkanya rombongan depan sudah melaju jauh, sementara beberapa motor mampir di pom bensin sebelah kanan jalan, setelah rombongan jalan dari pom bensin tidak beberapa lama bertemu dengan bro BW dan bro BM yang sedang mengikat sidebox, ternyata sidebox yang nempel di motor bro BW terlepas kembali, untungnya bro BM bawa perlengkapan tali temali. Setelah dirasa kuat rombongan kembali jalan menuju Sumedang. Namun sebelum sampai di sumedang rombongan motor bertemu dengan rombongan yg menggunakan roda empat dan akhirnya mampir disebuah warung bakso Pak Embik daerah Cimalaka.
Selesai makan bakso rombongan kembali melanjutkan perjalanan dengan tujuan pom bensin jatinangor seberang IPDN, melalui jalan berkelok-kelok dan gelap serta kadang2 dipenuhi rombongan truk atau roda empat yang antri para rider berusaha dengan hati2 melewati kelokan demi kelokan cadas pangeran, akhirnya masuk tanjung sari dan sampailah di pom bensin seberang IPDN jatinangor.Setelah berdo’a dan bersalam2an masing2 peserta pulang ke rumah melalui cileunyi-cibiru  dan sekitar pukul 12 malam semua peserta sudah sampai rumah ( laporan via WA), alhamdulillah zero accident..walaupun ada sedikit problem selama perjalana pulang pergi Tegal.

Terimakasih buat semua rekans atas partisipasinya dan juga terimakasih buat keluarga besar Prima-Endah yang telah menerima rombongan selama di Tegal, sampai jumpa pada touring berikutnya.



By MAB.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar